Tips Aman Menggunakan Jasa Import Barang China

Spread the love

Menggunakan jasa import barang China merupakan salah satu pilihan yang sangat efisien apabila ingin mendapatkan produk China berkualitas dengan harga yang murah. Tapi kalau ingin menggunakan bantuan jasa ini harus benar-benar memperhatikan keamanan dan kelancaran transaksi karena penggunaan jasa ini bisa saja menyebabkan kerugian. Agar tidak mengalami kerugian apapun sebaiknya saat menggunakan jasa import harus mempraktikkan cara aman memakai jasa import berikut ini.

7 Tips Aman Menggunakan Jasa Import China

Kehadiran jasa import China di Indonesia sangat membantu masyarakat umum dan pelaku bisnis yang membutuhkan produk berkualitas asal China karena jasa ini bisa mengirimkan produk pesanan konsumen ke Indonesia dengan sangat cepat. Untuk yang belum pernah menggunakan jasa ini sebaiknya baca ulasan berikut agar tahu bagaimana tips aman menggunakan jasa import.

Gunakan Jasa Import Terpercaya

Agar tidak dirugikan jasa import sebaiknya jasa yang digunakan adalah jasa terpercaya. Perusahaan jasa bisa dikatakan terpercaya apabila mempunyai reputasi baik dan sudah berpengalaman di bidangnya. Untuk mengetahui bagus dan tidaknya reputasi jasa maka yang perlu dilakukan adalah melihat dan membaca ulasan serta testimoni dari konsumen sebelumnya.

Dari membaca testimoni tersebut nantinya konsumen jadi bisa mengetahui bagaimana kualitas pelayanan yang diberikan perusahaan jasa. Selain itu, konsumen juga bisa mengetahui keuntungan apa saja yang bisa diperoleh apabila menggunakan jasa tersebut. Jika tidak menemukan perusahaan yang reputasinya bagus, konsumen bisa juga meminta saran atau rekomendasi dari rekan bisnis yang sudah pernah menggunakan bantuan jasa import.

Cek Legalitas Perusahaan

Mengecek legalitas perusahaan jasa juga wajib dilakukan karena masih ada beberapa perusahaan jasa yang legalitasnya tidak jelas. Kalau sampai menggunakan perusahaan jasa yang tidak legal, bisa saja menjadi korban penipuan atau bahkan bermasalah dengan hukum. Jadi sangat perlu untuk mengecek perusahaan jasa sudah legal atau tidak.

Cara mengeceknya cukup mudah yaitu dengan menanyakan informasi surat izin resmi ke pihak perusahaan jasa. Kalau perusahaan bisa menunjukkan bukti surat izin tersebut berarti perusahaan jasa sudah terdaftar sebagai perusahaan sah dan legal di mata hukum. Perusahaan seperti ini selalu menggunakan prosedur sesuai aturan sehingga proses import yang dilakukan sangatlah aman.

Perhatikan Syarat dan Biaya

Setiap perusahaan jasa import barang China pastinya mempunyai persyaratan yang berbeda-beda. Konsumen sangat disarankan untuk mempelajari persyaratan tersebut karena yang namanya persyaratan akan sangat berpengaruh pada kelancaran dan perizinan import barang. Informasi seperti ini bisa didapatkan konsumen di media sosial atau di website resmi milik perusahaan.

Selain itu, perhatikan juga biaya import yang dipatok perusahaan jasa. Konsumen harus menanyakan informasi biaya ini secara mendetail agar tidak perlu membayar biaya tambahan di kemudian hari. Informasi biaya yang perlu ditanyakan adalah biaya asuransi, biaya bea masuk, biaya pajak, biaya logistik dan biaya tambahan lain-lain. Kalau sampai perusahaan jasa tidak mau memberikan informasi biaya tersebut sebaiknya tinggalkan saja karena ada indikasi perusahaan jasa akan melakukan penipuan.

Jelaskan Detail Produk yang Ingin Diimport

Konsumen juga perlu menjelaskan informasi produk yang ingin diimport dengan jelas ke pihak perusahaan jasa. Informasi yang perlu dibagikan ke perusahaan jasa meliputi spesifikasi dan kuantitas produk. Informasi ini bisa mencegah terjadinya kesalahan dalam pengiriman barang dan bisa membantu konsumen untuk mendapatkan produk yang sesuai pesanan.

Selain itu, pastikan juga produk yang diimport sudah sesuai dengan regulasi Indonesia, contohnya sesuai dengan Standar Nasional Indonesia atau SNI. Kalau produk belum sesuai standar tersebut biasanya tidak bisa dikirim ke Indonesia karena dianggap tidak aman digunakan. Contoh produk yang harus sesuai standar adalah produk makanan, produk elektronik dan produk-produk yang mempunyai persyaratan khusus.

Buat Kontrak Tertulis

Konsumen harus membuat kontrak atau perjanjian tertulis dengan pihak perusahaan jasa. Perjanjian ini harus dibuat agar konsumen terhindar dari masalah hukum atau masalah lainnya di kemudian hari. Kalau konsumen hanya membuat perjanjian secara lisan bisa saja perusahaan jasa melakukan kecurangan atau penipuan yang dapat menyebabkan konsumen rugi.

Perjanjian tertulis yang harusnya dibuat mencakup detail informasi pengiriman, biaya, tenggat waktu, kewajiban dan hak masing-masing pihak. Jika ternyata perusahaan jasa tidak melakukan pengiriman sesuai dengan tenggat waktu atau malah meminta biaya yang jumlahnya tidak sesuai dengan yang ada di perjanjian maka konsumen bisa melakukan protes atau gugatan hukum ke perusahaan jasa.

Gunakan Metode Pembayaran yang Aman

Saat akan melakukan pembayaran sebaiknya tanyakan terlebih dahulu metode pembayaran yang berlaku di perusahaan jasa import barang China. Perusahaan yang bagus tidak hanya menyediakan satu jenis metode, pasti akan menyediakan berbagai macam metode yang dapat dipilih oleh konsumen. Metode yang harusnya dipilih konsumen adalah metode yang aman dan sudah terverifikasi.

Contoh metode yang terbilang aman adalah pembayaran melalui dompet digital dan transfer bank. Usahakan untuk memilih metode yang sering digunakan agar tidak kesulitan saat melakukan transaksi pembayaran. Setelah selesai melakukan pembayaran, jangan lupa menyimpan bukti pembayaran karena bisa dijadikan bukti apabila ada perbedaan biaya yang dibayarkan dengan biaya yang disepakati.

Lihat juga : Mengoptimalkan Bisnis UMKM Melalui Strategi Digital

Selalu Pantau Pengiriman

Konsumen harus meminta nomor pelacakan setelah selesai membayar biaya import. Nomor ini bisa digunakan untuk melacak posisi barang yang diimport. Biasanya perusahaan jasa terpercaya menyediakan akses ke sistem pelacakan online yang dapat membantu konsumen untuk melihat progres pengiriman barang secara real time.

Dengan memantau pengiriman secara langsung, konsumen jadi bisa mengetahui kapan barang dikirim dan tahu kapan barang sampai ke tujuan. Jika ternyata barang tidak dikirim atau mengalami keterlambatan, konsumen bisa langsung menghubungi perusahaan jasa untuk meminta penjelasan dan pertanggungjawaban.

Keuntungan Menggunakan Jasa Import China

Import barang dari China sebenarnya bisa dilakukan secara mandiri tapi ada baiknya untuk menggunakan bantuan perusahaan jasa import agar bisa menikmati banyak keuntungan. Contoh keuntungannya adalah bisa mengimport produk dalam jumlah yang kecil. Mengimport barang menggunakan jasa ini tidak perlu sampai puluhan kg atau bahkan bertonton karena jasa import sudah menyediakan layanan barang via udara dengan berat minimal 3 kg.

Proses pengiriman barang juga terbilang sangat cepat karena menggunakan jalur udara yang jauh lebih cepat dibandingkan jalur laut. Tapi kalau ingin melakukan pengiriman melalui jalur udara harus mempersiapkan uang yang cukup banyak karena tarif pengiriman ini terbilang cukup mahal. Jika mau yang lebih murah bisa menggunakan jalur laut atau bisa juga memanfaatkan promo diskon yang ditawarkan perusahaan jasa.

Keuntungan lainnya adalah bisa mendapatkan barang dalam kondisi yang bagus. Konsumen tidak perlu merasa takut barang yang diimport mengalami kerusakan karena perusahaan jasa sudah mengemas barang dengan sangat baik dan selalu berhati-hati dalam mengirimkan barang. Kalau nantinya barang mengalami kerusakan, perusahaan jasa import barang China akan mengganti biaya kerusakan tersebut.